Salah satu primadona tempat wisata alam di Sukabumi adalah Situ Gunung, sebuah danau yang terletak diatas bukit dengan dikelilingi pepohonan rindang dan juga pegunungan. Danau yang berlokasi di Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat ini memang masih memiliki suasana alam yang asri dan indah, sehingga sangat cocok untuk dimasukan ke list yang harus dikunjungi kalau kamu belum pernah kesana.
Naik rakit di Situ Gunung Sukabumi, foto oleh istriku, @s_fauziah94
Selain bisa menikmati indahnya danau yang dihiasi pepohonan rindang, kita jua bisa menaiki rakit dan mengelilingi danau dengan rakit tersebut, keren kan. Biaya perorangnya sekitar 15.000, tapi kalau banyakan bisa kurang dari segitu, tinggal ditawar aja, hehe.
Waktu itu saya datang kesana banyakan, yaitu dengan dosen dan mahasiswa, jadi kami naik dua rakit diambah dua sepeda bebek. Oh iya, biaya sewa sepeda bebek ini juga waktu itu sama dengan biaya naik rakit, yaitu sekitar 15 ribu per orang.
Sepeda bebek di Situ Gunung Sukabumi
Bagi yang baru pertama naik rakit sih pasti cukup mendebarkan, soalnya rakit ini kan terbuat dari bambu yang panjang, jadi begitu belok biasanya rakit jadi aga miring. Tapi tenang saja, rakit ini cukup seimbang, jadi kecil kemungkinannya terbalik selama posisi penumpangnya tidak berat sebagian.
Seru kan naik rakit
Saking serunya, perjalanan mengelilingi danau ini terasa hanya sebentar, dan rasanya pengen naik lagi kalau rombongan yang lain tidak langsung pulang.
Jadi kalau kamu nanti berwisata ke Situ Gunung, coba sempatkan naik rakit ini ya, dijamin ga bakalan nyesel deh.
Email redaksi : sukabumikode@gmail.com
Komentar